Banyak yang Tak Sadar Acara TV Ini Tak Lagi Tayang, No 4 Masih Dinanti Kembali

4 years ago 0 Comments

Saking banyaknya acara televisi favorit, kadang kita lupa dan tak sadar saat satu dua program menghilang dari layar kaca. Tiba-tiba saja acara yang biasa menemani kini raib tak tentu ayalnya. Lantas kita kaget dan hanya memendam rasa kecewa.

Tahun 2019 ini, cukup banyak program televisi yang akhirnya tak lagi muncul. Ada yang hilang sementara, ada pula yang dibungkus selamanya. Sebabnya macam-macam, bisa jadi karena rating atau alasan non teknis dan tekanan publik. Berikut rangkumannya.

1. Waktu Indonesia Timur

https://www.youtube.com/watch?v=1KH-EWgfF-w

Acara komedi khas anak Indonesia Timur yang dibawakan Arie Kriting dan Abdur itu telah secara resmi mengumumkan tak lagi tayang sejak Januari 2019. Perubahan manajemen ditengarai jadi salah satu sebab acara ini berhenti. Sangat disayangkan mengingat Indonesia butuh suara-suara dan kelucuan dari sisi matahari terbit agar tak dipenuhi komedia bongkar aib ala televisi alay yang sudah tak zaman.

2. Sarah Sechan

https://www.instagram.com/sarahsechan_net/?hl=id

Ya, NET TV tampaknya benar-benar sedang cuci gudang. Setelah menghibur masyarakat dengan obrolan menarik selama 6 tahun akhirnya program talkshow Sarah Sechan resmi berhenti pada 21 Januari 2019.

“Setelah hampir 6 tahun menemani kalian dengan 1449 episode dan menghadirkan 3900 bintang tamu dari berbagai generasi dan profesi, program talkshow Sarah Sechan harus berhenti tayang. Terima kasih untuk semua penonton yang sudah setia,” tulis Sarah Sechan dalam akun Instagramnya beberapa waktu lalu.

3. Pagi-Pagi NET

https://www.youtube.com/watch?v=1KH-EWgfF-w

Bagi yang tak sadar umumnya menganggap tutupnya acara ini karena kasus yang dialami Andre Taulany, tapi faktanya tidak. Acara ini telah berhenti sejak Februari 2019 atau satu bulan sebelum kasus Andre meledak. Net TV pun kini fokus acara kartun, FTV, dan sinetron komedi Suami-Suami Takut Istri sebagai pengganti acara-acaranya yang berhenti.

4. ILC TV ONE

https://pontianak.tribunnews.com/2019/03/28/karni-ilyas-minta-rocky-gerung-jelaskan-maksud-pernyataannya-jadikan-ilc-tvone-tempat-berbohong

ILC boleh dibilang jadi salah satu acara TV barometer orang Indonesia. Menyaksikan tokoh berdebat ditemani suara serak-serak basah Karni Ilyas. Sayangnya, sejak April 2019 program ini tak lagi muncul di TV ONE. Banyak yang kecewa itu pasti, tapi banyak yang menanti acara ini tayang kembali.

https://www.hersubenoarief.com/artikel/mengapa-ilc-tv-one-harus-dibuat-mati-suri/

“Banyak yg kecewa karena ILC cuti. Saya pernah bilang saya surfer (peselancar). Peselancar piawai tak pernah takut dg gelombang besar. Dia justru masuk digulung gelombang itu, tapi tetap berjaya di atas. Namun peselancar yg pengalaman tahu kapan hrs menarik papan selancar pulang,” tulis Karni Ilyas seperti dikutip tribunnews.com, beberapa waktu lalu.

Bagi kamu yang suka main game Ragnarok M : Eternal Love atau Mobile Legends Bang Bang dan ingin top-up dengan mudah, bisa langsung klik dibawah sini ya!

Ragnarok M : Eternal Love

Mobile Legends Bang Bang

Harganya terjangkau nggak?

Sudah pasti dong, karena hanya di UniPin kamu bisa mendapatkan Diamond dan BCC cepat, aman, dan murah!

Ayo buruan Top-Up di UniPin dan nantikan berbagai bonus menarik!

Kenapa kamu harus Top-Up voucher game favoritmu di UniPin?

Selain cepat, mudah, dan aman, kami memberikan kualitas terbaik dan siap melayani selama 24 jam!

Cari voucher game murah, cepat, dan aman? UniPin.com aja!!

Jangan lupa untuk download aplikasi UP Station di Google Play dan App Store. Follow akun sosial media kami di:
FacebookUP Station Indonesia
Instagram@upstation.asia

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Aplikasi UP Station
telah tersedia sekarang
Buka Artikel
Download Aplikasi