Crash Bandicoot 4: It’s About Time Hadir di Steam Bulan Oktober

8 months ago 0 Comments

Game aksi petualangan Crash Bandicoot 4: It’s About Time akan hadir di platform Steam. Kabar tersebut datang dari salah satu video Youtube yang diunggah oleh akun ‘Canadian Guy Eh’.

Terlihat dalam konten video yang berdurasi 5 menit itu, ia sedang membuka paket spesial dari Activision. Gambaran dari luar paket itu bertuliskan ‘Aku Aku’s Steam-In Pizza Shack’.

BACA JUGA:

Tanggal Rilis Game Crash Bandicoot 4 di Steam

Pada bagian pembuka kotak pizza, ada semacam struk yang bertuliskan tentang jadwal kehadiran game Crash Bandicoot 4: It’s About Time. Melalui berbagai petunjuk yang ada di kotak pizza itu, ia menyimpulkan bahwa Crash Bandicoot 4 akan hadir ke platform PC tepatnya di Steam pada tanggal 18 Oktober 2022.

Hal ini pun banyak mendapatkan tanggapan positif dari penggemar, meskipun bukan suatu yang mengagetkan karena seri-seri sebelumnya juga telah dirilis di platform Steam. Bahkan, sebelumnya Crash Bandicoot 4 telah masuk PC melalui battle.net. setelah pada Maret 2021 diluncurkan di PS5, Xbox Series X/S, dan Nintendo Switch.

crash bandicoot 4
Petunjuk tanggal rilis game Crash Bandicoot 4 dari potongan paket spesial di akun Canadian Guy Eh

Pengumuman Game Crash Bandicoot Baru

Lebih lanjut, YouTuber itu juga memperlihatkan bagian bawah struknya yang terdapat tulisan “Hungry for more? Try our new wumpa pizza for $12.08!”. Hal itu dispekulasikan dengan pengumuman tanggal dan judul game baru dari Activision.

Dia kemudian mengaitkan hal itu dengan event The Game Awards yang akan diadakan pada tanggal 8 Desember. Jadi, apakah spekulasi yang diberikan Canadian Guy Eh ini benar?

Diketahui, sebelumnya game Crash Bandicoot Wumpa League sudah dirumorkan cukup lama ditahun 2021. Sempat dikabarkan tidak akan terjadi, kemungkinan sekarang kabar lanjutan dari Wumpa League akan muncul kembali di akhir tahun 2022.

Isi Paket Special Dari Activision

Selanjutnya ketika paket spesial itu dibuka, terlihat 4 kotak kardus bergambar potongan pizza yang di dalamnya berisikan merchandise dari game Crash Bandicoot seperti mouse pad Crash 4, speaker portable, kaos,  dan kabel charging. Tampaknya dari ke empat merchandise tersebut, tidak ada informasi rahasia lanjutan dari game tersebut.

Terkait itu semua, masih belum ada pengumuman resmi dari Activision dan juga pengembang Toys for Bob tentang jadwal rilis Crash Bandicoot 4: It’s About Time di Steam. Bahkan, di situs resmi Steam sendiri pun juga belum tersedia.

Bagaimana menurut kalian? Apakah kabar soal kehadiran Crash Bandicoot 4 di Steam dan Wumpa League akan secepatnya dikonfirmasi oleh Activision?


Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.

Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungi UniPin! Proses cepat dan harga murah!

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
FacebookUP Station Indonesia
YouTubeUpstation Media
Twitter@Upstationmedia
Instagram@upstation.media

Yuk gabung di grup Discord kami!
DiscordUniPin Official Community

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Aplikasi UP Station
telah tersedia sekarang
Buka Artikel
Download Aplikasi