Rumor mengenai kehadiran game Harry Potter dengan genre RPG memang sudah lama terdengar. Beberapa bocoran gambar pun bahkan sempat beredar di internet. Setelah keberadaannya dirahasiakan, Warner Bros Games akhirnya secara resmi mengumumkan game tersebut dengan judul Hogwarts Legacy di ajang PlayStation 5 Showcase.
Baca juga:
- Resmi! Harga PS5 Mulai 6 Jutaan, Sudah Bisa Pre Order Minggu Ini
- Riders Republic, Game Olahraga Ekstrim MMO Terbaru Resmi Diperkenalkan
Akan mengambil latar waktu tahun 1800an
Berbeda dengan seri novel dan film Harry Potter yang mengambil latar di tahun 90an hingga 2000an, game Hogwarts Legacy akan mengambil latar waktu jauh di masa lalu tepatnya pada tahun 1800an. Dengan begitu, besar kemungkinan kalau kamu enggak akan menemukan banyak karakter ikonik yang ada di versi novel dan film.
Lewat trailer cinematic perdananya, mereka memperlihatkan beberapa kegiatan menarik yang mereka tawarkan di dalam game. Di Hogwarts Legacy kamu akan diajak untuk mengeksplorasi kastil Hogwarts yang begitu luas dan mempelajari berbagai macam ilmu sihir. Kamu juga dapat belajar meracik ramuan, mengendarai sapu terbang hingga bercengkrama dengan makhluk buas mistis yang ada di sana.
Hingga saat ini, Warner Bros Games memang belum banyak membocorkan informasi terkait game ini. Sistem RPG yang telah dinanti fans sejak lama lewat bocoran informasi yang hadir sejak lama juga belum diperlihatkan secara jelas di trailer. Sisi cerita juga belum banyak diperlihatkan. Namun bila mendengar dari narasi yang ada di trailer, kisah utama game Hogwarts Legacy akan berpusat pada pencarian rahasia kuno yang apabila terungkap dapat mengancam dunia sihir.
Untuk kamu yang tertarik memainkan game ini, Hogwarts Legacy baru akan rilis pada tahun 2021 mendatang di konsol PlayStation 5.
Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungi UniPin! Proses cepat dan harga murah! Subscribe channel YouTube UniPin Gaming untuk nonton konten game menarik.
Follow akun sosial media kami di:
Facebook: UP Station Indonesia
Twitter: @Upstationasia
Instagram: @upstation.asia