Pelatih dari tim EVOS Legends, Zeys sudah masuk ke dalam tahap ke-3 untuk bisa menjadi pelatih dari ajang SEA Games 2021 mendatang. Jika Zeys nantinya terpilih, bagaimana nasib dari tim EVOS Legends nantinya?
Berita mengenai Zeys yang mendaftarkan dirinya sebagai pelatih SEA Games 2021 memang sudah tidak asing lagi. Zeys sendiri adalah salah satu sosok pelatih Mobile Legends yang cukup baik.
BACA JUGA:
- Inilah Hero Mobile Legends yang Mirip dengan Member Blackpink
- EVOS Shannon Wong Unggah Video Kekerasan Fisik yang Ia Alami
Seperti yang kita ketahui, ajang MPL ID Season 9 sudah semain dekat. Namun sayangnya, jika Zeys terpilih nanti, EVOS Legends akan kehilangan sosok pelatih yang baik nantinya.
Melalui live streaming-nya di Nimo TV dengan beberapa streamers lainnya seperti KB dan Donkey, DeanKT mengungkapkan bahwa ia mendukung penuh EVOS Zeys sebagai pelatih SEA Games. Menurutnya jika Zeys terpilih nantinya itu akan menjadi hal yang baik.
“Kalau gua sih EVOS mengikuti Indonesia maunya seperti apa, kita full support Indonesia, cuma tadi si Zeys ngetroll katanya dia cabut yang gantiin Taxstump, belum ada kejelasan yang gantiin siapa ya,” ujar Aldean.
Ia mengungkapkan jika nantinya Zeys pergi akan ada pengganti. Namun, ia belum bisa memberikan informasi lebih mengenai penggantinya nanti.
Pria asal Singapura, Zeys sendiri mengaku bahwa dirinya siap menjadi pelatih yang akan membela Indonesia. Zeys memiliki antusias yang tinggi untuk membantuk Indonesia merah mendali emasnya di ajang SEA Games 2021 mendatang.
Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station. Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian, kunjungi UniPin untuk proses cepat, harga murah, dan promo menarik!
Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
Facebook: UP Station Indonesia
YouTube: Upstation Media
Twitter: @Upstationasia
Instagram: @upstation.media
Yuk gabung di grup Discord kami!
Discord: UniPin Official Community