Scene esports Mobile legends saat ini sedang digemparkan karena permasalahan yang sedang dialami oleh RRQ Hoshi. Pasalnya, tim tersebut dikabarkan mendapatkan sanksi karena pelanggaran peraturan dari MPL ID Season 8.
Playoff MPL ID Season 8 akan dimulai siang hari nanti. Seperti yang kita ketahui, turnamen bergengsi ini akan diadakan secara offline di Pulau Dewata, Bali.
Baca Juga:
- PMPL SEA Season 4 Week 2 Day 1: Bigetron RA Memimpin Klasemen!
- 5 Lego Termahal dan Terlangka di Dunia, Bisa Buat Beli Mobil Beneran!
Tentunya semua peserta MPL ID Season 8 harus mengikuti peraturan yang ada. Namun karena misscom, RRQ Hoshi harus terkena sanksi karena melanggar peraturan yang ditetapkan oleh panitia.
RRQ Hoshi Mendapatkan Sanksi
Seperti yang kita ketahui, playoff MPL ID Season 8 akan segera dimulai. Turnamen ini akan diselanggarakan selama 4 hari mulai dari tanggal 21-24 Oktober 2021.
Sayangnya beberapa hari sebelum playoff dimulai, RRQ Hoshi diduga melanggar suatu pelanggaran sehingga mereka harus diberikan sanksi. Diketahui pelanggaran terjadi pada 17 Oktober 2021 lalu.
“Demi menjaga keamanan para players dan kelancaran acara tentu kami telah menyiapkan peraturan dan tetap mengikuti protokol kesehatan yang berlaku! Namun, sangat disayangkan pihak dari salah satu tim melanggar peraturan tersebut dan tentu kami berikan sanksi,” tulis panitia MPL Indonesia di akun Instagram mereka.
Klarifikasi CEO tim RRQ
CEO RRQ, Andrian Pauline atau yang dikenal dengan sebutan AP, memberikan klarifikasinya mengenai pelanggaran yang dilakukan oleh timnya. Ia menyampaikan bahwa terjadinya misscom antara RRQ Hoshi dengan panitia MPL ID.
“Dalam buku panduan itu, jadi ada 2 versi guys. Yang manajer kita terima di Jakarta H-1 sebelum berangkat itu tidak ada jam 8 di rumah, itu tidak ada. Jadi kita pikirnya boleh, asalkan harus informasi ke LO,” jelas CEO RRQ melalui live Instagram miliknya.
Namun, tidak berapa lama kemudian, manajer RRQ Hoshi mendapatkan chat dari panitia MPL Indonesia kalau mereka melanggar peraturan yang diberikan. Menurut panitia, seluruh tim sudah diinformasikan tidak keluar lebih dari jam 8 malam. RRQ AP sendiri mengaku bahwa ia tidak tahu mengenai peraturan baru yang telah ditetapkan oleh panitia MPL Indonesia.
“Tapi kita tidak tahu ada peraturan baru, buku baru. Di situ dibilang tidak boleh lewat dari jam 8. Jadi ada 2 versi, satu buku yang dikirim di Jakarta, rule book-nya tidak ada (aturan lewat jam 8) saya ada buktinya, tapi yang baru ada enggak boleh lewat jam 8,” tutur RRQ AP mewakili RRQ Hoshi.
Belum diketahui hukuman dan sanksi yang diberikan kepada RRQ Hoshi tidak diinformasikan oleh pihak MPL Indonesia. Semoga ke depannya tidak ada lagi tim yang melanggar peraturan agar tidak terkena sanksi.
Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungi UniPin! Proses cepat dan harga murah! Subscribe channel YouTube UniPin Gaming untuk nonton konten game menarik.
Follow akun sosial media kami di:
Facebook: UP Station Indonesia
YouTube: Upstation Media
Twitter: @Upstationasia
Instagram: @upstation.asia
Yuk gabung di grup Discord kami!
Discord: UniPin Official Community