Baru saja meluncurkan versi terbarunya Rules of Survival 2.0 secara resmi pada 26 Januari 2022 lalu, kini game yang pernah populer dari NetEase akan tutup server secara global.
Game battle royale ini akan mematikan server untuk selamanya pada Juni 2022 mendatang. Berita penutupan ini diketahui melalui akun Twitter resmi Rules of Survival pada Rabu, (27/4/22) kemarin.
BACA JUGA:
- PUBG Mobile Hadirkan Event Dream Monster yang Menggemaskan
- Alasan Spell Sprint Sangat Laku Digunakan di MPL ID S9
— Rules of Survival (@RoS_Mobile) April 27, 2022
Dalam surat pernyataan di cuitan tersebut menjelaskan, bahwa pada 27 Juni 2022 pukul 15:00 UTC, NetEase akan resmi menutup server game di PC & mobile, dan semua data akan dihapus dari game. Hal ini diketahui karena basis pemain Rules of Survival yang semakin sedikit.
Meski begitu, game ini pernah disukai hampir semua orang, bahkan game PC ini pernah viral dan menjadikan seorang anak di Filipina kecanduan selama 48 jam nonstop di sebuah warnet, hingga membuat sang ibu harus menyuapinya saat dia asyik bermain.
Rules of Survival adalah salah satu game battle royale terbaik yang pernah dirilis. Dengan basis penggemar lebih dari 280 juta di seluruh dunia, game ini seharusnya bisa lebih besar dari game lain yang serupa. Sayangnya, game ini tidak dapat bangkit kembali karena cheat, peretasan, dan bug yang tidak dapat diperbaiki oleh pihak pengembang.
Game ini juga menjadi game bergenre battle royale online pertama yang dirilis pada tahun 2017, yang juga membuka jalan bagi game battle royale lainnya seperti PUBG (Player Unknown’s Battlegrounds) dan Fortnite.
NetEase juga awalnya tak tinggal diam dan telah berupaya dengan pembaruan 2.0 tersebut, yang berhasil merombak elemen gameplay, visual, audio, dan elemen lainnya. Namun, sepertinya pembaruan itu tidak terlalu berpengaruh untuk para permainan yang kini lebih beralih ke game besar seperti PUBG Mobile dan COD Mobile.
Dengan basis penggemar lebih dari 280 juta di seluruh dunia dan setelah hampir 5 tahun di industri game, Rules of Survival secara resmi menutup pintunya untuk umum. Jadi, katakan good bye untuk game yang satu ini!
Kamu salah satu pemain Rules of Survival? Gimana perasaan kamu saat akan berpisah dengan Rules of Survival yang akan tutup server ini?
Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.
Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungi UniPin! Proses cepat dan harga murah!
Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
Facebook: UP Station Indonesia
YouTube: Upstation Media
Twitter: @Upstationmedia
Instagram: @upstation.media
Yuk gabung di grup Discord kami!
Discord: UniPin Official Community