Pada tanggal cantik 22 Februari 2022 (22-2-2022) kemarin, Sony mengungkapkan desain final untuk perangkat game terbarunya, yakni PlayStation VR2 (PS VR2).
BACA JUGA:
- Jaga Kesehatan Mata di Depan Monitor dengan Eye-Care U dari BenQ
- Terjun ke Dunia Blockchain, RRQ Resmi Gandeng Platform Zilliqa
PS VR2 dan PS VR 2 Sense akan menjadi perangkat game dengan sistem virtual reality generasi terbaru dari Sony. Perangkat ini sudah dibicarakan sebelumnya di ajang CES 2022 lalu.
“PlayStation VR2 membawa game VR ke tingkat yang sama sekali baru, menimbulkan rasa kehadiran yang lebih besar dan memungkinkan pemain untuk melarikan diri ke dunia game yang belum pernah ada sebelumnya. Dengan headset dan controller di tangan, pemain akan merasakan berbagai sensasi yang berbeda dari yang lain – berkat kreativitas dunia game yang dibangun oleh developer kelas dunia kami, dan teknologi terbaru yang dimasukkan ke dalam hardware,” tulis Sony dalam postingan Blog PS terbarunya.
PS VR2 menawarkan sebuah VR dengan bentuk yang lebih ramping, lebih ringan, serta lensa yang bisa disesuaikan sehingga dapat mengoptimalkan tampilan game-nya.
Sony pun telah mengonfirmasi bahwa desain ventilasi baru menjanjikan aliran udara yang lebih baik dan menghindari lensa berkabut selama sesi permainan. Warna yang dipilih pun terinspirasi dari keluarga PlayStation 5, yakni hitam dan putih yang tampil elegan.
Spesifikasi PS VR2
PS VR2
Panel Display | OLED |
Resolusi Panel | 200 x 2040 per mata |
Refresh Rate | 90Hz, 120Hz |
Pemisahan Lensa | Dapat disesuaikan |
Bidang Pandang | Kira-kira 110 derajat |
Sensor | Motion Sensor: Six-axis motion sensing system (tiga sumbu gyroscope, tiga sumbu accelerometer); Attachment Sensor: IR Proximity sensor |
Kamera | 4 kamera untuk headset dan controller tracking, IR camera untuk eye tracking (per mata) |
Feedback | Getaran pada headset |
Konektivitas dengan PS5 | USB Type-C |
Audio | Input: Built-in Microphone, Output: Stereo headphone jack |
PS VR2 Controller
Tombol | Kanan: tombol PS, tompol Options, tombol Action (Bulat/Silang), tombol R1, tombol R2, Stick kanan/tombol R3;
Kiri: tombol PS, tombol Create, tombol Action (Segitiga/Kotak), tombol L1, tombol L2, Stick kiri/ tombol L3. |
Sensing/Tracking | Motion Sensor: Six-axis motion sensing system (tiga sumbu gyroscope, tiga sumbu accelerometer); Capacitive Sensor: Finger Touch Detection; IR LED: Position Tracking |
Feedback | Trigger Effect (pada tombol R2/L2), Haptic Feedback |
Port | USB Type-C Port |
Field of View | Kira-kira 110 derajat |
Communication | Bluetooth Ver5.1 |
Baterai | Built-in Lithium-ion Rechargeable Battery |
Harga PlayStation VR2
Meski Sony belum mengumumkan harga yang dipatok untuk PS VR2 terbarunya ini, banyak spekulasi yang beredar bahwa perangkat akan dihargai sekitar 399 USD (sekitar 5,7 juta rupiah), sama seperti generasi sebelumnya.
Bloomberg memprediksi bahwa PS VR2 akan dirilis pada akhir tahun 2022 nanti, asalkan kekurangan chip yang sedang melanda dunia telah diperbaiki. Horizon Call of the Mountain dari Guerilla Games dan Firesprite telah diumumkan sebagai judul VR pertama untuk perangkat PS VR2 nanti.
Apakah kamu tertarik untuk membeli PlayStation VR2 jika hadir di Indonesia? Tulis pendapatmu di kolom komentar, ya!
Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.
Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian, kunjungi UniPin untuk proses cepat, harga murah, dan promo menarik!
Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
Facebook: UP Station Indonesia
YouTube: Upstation Media
Twitter: @Upstationasia
Instagram: @upstation.media
Yuk gabung di grup Discord kami!
Discord: UniPin Official Community